Akhirnya Wamendes Temukan Desa Siluman yang Sebenarnya

Akhirnya Wamendes Temukan Desa Siluman yang Sebenarnya
Desa Siluman di Kabupaten Subang, Jawa Barat. (Screenshot)

BRITO.ID, BERITA SUBANG - Bukan desa siluman yang jadi polemik. Desa ini benar-benar menggunakan nama Siluman dan sudah memanfaatkan dana desa.

Wakil Menteri Desa, Budi Arie menemukan Desa Siluman. Desa ini terletak di Kecamatan Pabuaran, Kabupaten Subang, Jawa Barat.

Namun Arie menegaskan Desa Siluman ini bukanlah desa yang tengah ramai menjadi polemik di masyarakat.

" Desa yang betul bernama Siluman. Walaupun bukan berarti desa yang diributkan akhir-akhir ini. Desa ini benar-benar bernama Desa Siluman," kata Budi, dilaporkan , Selasa, (12/11)

Budi mengatakan, desa tersebut sudah ada sejak 1908. Para pejuang menjadikan desa tersebut sebagai persembunyian.

" Desa ini sering menjadi tempat persembunyian pejuang kemerdekaan ketika dikejar oleh Belanda, sehingga dinamakan Desa Siluman. Orangnya bisa ngilang," kata dia.

Meski bernama siluman, desa ini tidak fiktif. Desa ini menggunakan dana desa untuk kemakmuran.

" Jadi ini bukan desa fiktif. Desa Indonesia maju," ujar dia seperti dilansir dream. (RED)