Asmirandah Berduka, Jonas: Hancur Rasanya Ketika USG....
Artis peran Jonas Rivanno mengungkapkan, sang istri, Asmirandah sempat hamil anak kedua tetapi mengalami keguguran. Jonas Rivanno menuliskan cerita tersebut lewat unggahan di akun Instagram miliknya @jonas.rivanno.
BRITO.ID, BERITA JAKARTA - Artis peran Jonas Rivanno mengungkapkan, sang istri, Asmirandah sempat hamil anak kedua tetapi mengalami keguguran.
Jonas Rivanno menuliskan cerita tersebut lewat unggahan di akun Instagram miliknya @jonas.rivanno.
Ia mengawali tulisannya dengan mengucap syukur atas satu tahun belakangan.
"2 bulan lalu Tuhan beri kado indah di mana Puji Tuhan kami mengetahui kalau istriku @asmirandah89 hamil anak ke-2," tulis Jonas Rivanno, dikutip dari akun @jonas.rivanno, Senin (21/3/2022).
Namun, Jonas melanjutkan bahwa ia sekeluarga sempat dinyatakan Covid-19.
"Tapi, di minggu ke 7 kehamilan istriku, kami sekeluarga terserang Covid-19 itu yang menurut ku agak enggak enak karena sekeluarga akhirnya harus isoman di rumah. Dan karena harus isoman, kami jadi tidak bisa ke rumah sakit untuk USG dan cek kehamilan istriku," tulisnya lagi.
Setelah sembuh dari Covid-19 minggu lalu, mereka pergi rumah sakit untuk cek kehamilan Asmirandah di usia kehamilan 11 minggu.
Namun, ketika diperiksa mereka mendapati kenyataan pahit.
"Hancur rasanya ketika USG, jantung anak kami dalam kandungan istriku sudah tidak berdetak," tutur Jonas Rivanno.
Menurut Jonas Rivanno, hasil pemeriksaan menyatakan bahwa janin dalam kandungan Asmirandah tidak berkembang sejak kehamilan 9 minggu.
Tak hanya itu, setelah dicek lagi ternyata ada sedikit kelainan dalam janin Asmirandah.
"Berdasarkan hasil pemeriksaan, dokter bilang kalaupun janin ini berkembang,ada kemungkinan bahwa anak kami ini bisa mengidap down syndrom atau cacat atau kelainan lainnya," kata Jonas menjelaskan.
"Sekali lagi Puji Tuhan. Tuhan lebih mengerti kemampuan kami, Tuhan tahu apa yang terbaik bagi kami dan waktu Tuhan bukan waktu kami," ujar Jonas Rivanno lagi
Sumber: Kompas.com
Editor: Ari