Kesal Tak Urus Jalan Warga Luwu Utara Ancam Pindah ke Poso: Janji Manis Saat Kampanye Tapi Diberi Harapan Palsu
Warga Kecamatan Rampi, Kabupaten Luwu Utara (Lutra), Sulawesi Selatan (Sulsel) kesal dan ramai-ramai mengancam hendak pindah ke Kota Poso, Sulawesi Tengah (Sulteng). Hal ini dilakukan sebagai bentuk kekecewaan karena kondisi ruas jalan yang tak diperhatikan pemerintah setempat.

BRITO.ID, BERITA LUTRA - Warga Kecamatan Rampi, Kabupaten Luwu Utara (Lutra), Sulawesi Selatan (Sulsel) kesal dan ramai-ramai mengancam hendak pindah ke Kota Poso, Sulawesi Tengah (Sulteng).
Hal ini dilakukan sebagai bentuk kekecewaan karena kondisi ruas jalan yang tak diperhatikan pemerintah setempat.
"Kalau Pemerintah Kabupaten Luwu Utara masih saja tidak memperhatikan kondisi ruas jalan, yah alangkah bagusnya kami akan pindah wilayah ke Sulawesi Tengah," ucap tokoh masyarakat Rampi, Bangsi Bati saat dihubungi, Rabu (11/5/2022).
Bangsi Bati menyebut pemerintah daerah selama ini hanya bisa memberi janji kepada masyarakat akan diperbaiki jalan tersebut kondisinya jauh dari kata layak.
"Janji manis disampaikan saat kunjungan maupun kampanye, tapi sayangnya kami diberi harapan palsu selama puluhan tahun," kata Bangsi.
Selain kondisi jalan yang kurang terurus, alasan lain yakni akses menuju Poso, Sulteng jauh lebih dekat yakni 36 km dari kota Lutra di Masamba sejauh 86 km.
"Di sini jaraknya ke Sulawesi Tengah sekitar 38 kilometer kalau Masamba itu ada sekitar 86 kilometer. Masyarakat juga tidak terlalu jauh kalau hendak belanja kebutuhan pokok atau menjalankan proses ibadah karena dari sini lebih dekat dengan Sulawesi Tengah," terangnya.
Bahkan, untuk membuktikan keseriusan warga akan bergabung dengan Sulteng, pihaknya akan bersurat ke pemerintah pusat yang ditujukan langsung kepada Presiden Joko Widodo.
"Untuk suratnya itu juga kami sudah bahas sisa kita tunggu momen yang tepat baru kita layangkan surat tersebut ke pemerintah pusat dalam hal ini Bapak Presiden Joko Widodo jika Pemerintah Kabupaten Luwu Utara belum juga mengambil langkah mengatasi persoalan jalan tersebut," tegasnya.
Diberitakan sebelumnya, Warga Rampi gotong royong memperbaiki jalan setapak sepanjang 36 kilometer. Jalan tersebut menghubungkan Lutra ke Poso, Sulteng.
"Jalur menuju Rampi-Lore Selatan (Poso), Sulawesi tengah itu yang baru-baru masyarakat gotong royong menggunakan alat manual," kata salah seorang warga, Simon saat dikonfirmasi detikSulsel, Senin (9/5).
Simon menjelaskan warga memperbaiki ruas jalan tersebut karena lebih dekat menuju daerah perkotaan. Sementara kondisi jalan terbilang rapat dan masih dipenuhi pepohonan.
"Lebih dekat sebenarnya, kalau Rampi ke Lore Selatan itu ketimbang Luwu Utara (kota) yang jaraknya kurang lebih 80 kilo meter," sebutnya.
Sumber: detik.com/sulsel
Editor: Ari