Kunjungan ke SD N 212 Kota Jambi, Ini Yang Dilakukan Anggota DPRD

Kunjungan ke SD N 212 Kota Jambi, Ini Yang Dilakukan Anggota DPRD
Maria Magdalena Saat Bermain Dengan Murid SD (Dewi Anita/ BRITO.ID)

BRITO.ID, BERITA JAMBI- Ada pemandangan yang tidak seperti biasa yang dilakukan anggota Dewan Kota Jambi saat melakukan turlap (turun lapangan ) pada Kamis (14,11).

Maria Magdalena Anggota DPRD Kota Jambi dan juga sebagai Wakil Ketua Komisi IV DPRD Kota Jambi ,menunjukan keakraban dirinya dengan murid di SD N 212 Kota Jambi.

Baca Juga: Pesan Walikota Jambi untuk Pimpinan DPRD Kota Jambi: Kesampingkan Kepentingan Pribadi!

Maria yang datang dengan rombongan Komisi IV tanpa sungkan langsung mendekati murid yang sedang bermain bulu tangkis. Tidak hanya itu ,Maria juga ikut bermain dengan murid - murid tersebut .

Maria Magdalena saat dikonfirmasi mengatakan sikap yang dilakukannya bisa berbaur sama anak - anak karena pertama karena Ia merupakan mantan guru tidak tetap di SMA 3 tahun 2006.

"Kedua ,yang saya lihat di zaman seperti saat ini saya selaku perwakilan dari rakyat sudah sangat jarang pemandangan anak - anak melakukan olahraga dan permainan tradisional," ujarnya.

" Jadi saat saya lihat mereka asik berolahraga tidak sibuk bermain gadget itu adalah nilai plus yang saya beri,sebagai bentuk apresiasi maka saya berbaur saja dan bermain dengan mereka," terang Maria.

Baca Juga: Terduga Bom Bunuh Diri Polresta Medan Bekerja Ojek Online? Ini Kata Polisi

Ditambahkan Maria ,dirinya juga berpesan kepada orang tua untuk bisa mengarahkan anaknya dengan melakukan olah raga dan permainan tradisional.

"Jangan mengikuti zaman yang terpengaruh dengan teknologi denga sibuk bermain gadget," pungkas Maria.

Penulis: Dewi anita

Editor: Rhizki Okfiandi