Kunjungi Sesepuh Jambi, Ini yang Disampaikan Syafril Nursal

Setelah mendaftar sebagai calon wakil Gubernur Jambi mendampingi petahana Fachrori Umar, di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Jambi, Syafril Nursal terus melakukan sosialisasi dan bergerak hingga ke akar rumput untuk merangkul semua elemen kelompok masyarakat di Jambi.

Kunjungi Sesepuh Jambi, Ini yang Disampaikan Syafril Nursal
Syafril Nursal Saat Bertemu dengan Tokoh Jambi (ist)

BRITO.ID, BERITA Jambi - Setelah mendaftar sebagai calon wakil Gubernur Jambi mendampingi petahana Fachrori Umar, di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Jambi, Syafril Nursal terus melakukan sosialisasi dan bergerak hingga ke akar rumput untuk merangkul semua elemen kelompok masyarakat di Jambi.

Setelah silaturrahmi dengan beberapa tokoh masyarakat dan sesepuh Jambi, seperti sowan ke kediaman mantan Kepala Kanwil Kementerian Agama Drs. H. Rafii Salim, Ketua Lembaga Adat Melayu (LAM) Jambi Hasiv Kalimuddin Syam, pengasuh pondok pesantren Al Ansor di Jambi. 

Mantan Kapolda Sulawesi Tengah ini kembali maraton untuk sowan ke beberapa tokoh masyarakat dan sesepuh di Jambi.

Pada Senin 7 September 2020 kemarin, Syafril kembali bertandang ke beberapa sesepuh di Jambi, seperti Damrat, Usman karim, Bakri Wahab dan Yusri.

Syafril mengatakan, Ia bersama Fachrori ingin terbuka dengan semua elemen masyarakat yang ada di Jambi. Ia ingin menghadirkan kepemimpinan untuk semua kelompok dan golongan serta merangkul. Menghadirkan Jambi untuk semua.

“Alhamdulillah bisa untuk silaturahmi. Kita sangat terbuka untuk semua, terbuka untuk semua elemen masyarakat. Kita ingin rangkul semua kalangan,” ucapnya.

Silaturahmi Syafril Nursal dengan tokoh masyarakat tersebut untuk meminta doa dan restu serta nasehat kepada sesepuh dan tokoh masyarakat di Jambi. Selain itu ia ingin bertukar pikiran, ide dan gagasan untuk Jambi yang semakin lebih baik lagi kedepannya.

Penulis: Rosadi
Editor: Rhizki Okfiandi