Meski Nilai Lelang Jabatan Tinggi Tak Menjamin Eselon II Dipilih Bupati Merangin?

Meski Nilai Lelang Jabatan Tinggi Tak Menjamin Eselon II Dipilih Bupati Merangin?
Kepala BKPSDM Merangin Nasution. (Rhizki/Brito.id)

BRITO.ID, BERITA MERANGIN - Proses lelang Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama atau Eselon II di Kabupaten Merangin sudah mencapai tahap akhir. Saat ini, Panitia Seleksi (Pansel) sudah memutuskan tiga nama di masing-masing Organisasi Perangkat Daerah (OPD) siap diajukan ke KASN.

Hal itu berdasarkan pengumuman Nomor : 015/Pansel.JPT Pratama/Merangin/2019 tentang peserta terbaik satu, dua dan tiga seleksi terbuka jabatan tinggi pratama dilingkungan pemerintah kabupaten Merangin tahun 2019.

Berikut hasil lelang jabatan Eselon II yang masuk tiga besar, yang mana akan diajukan ke KASN, selanjutnya akan dilantik.

Dinas Kesehatan (Dinkes) :
1. Abdaie SKM, MKM dengan nilai akhir 73,74
2. dr. Berman Saragih, M.Kes dengan nilai akhir 71.53
3. dr. Solahuddin dengan nilai akhir 71.40

Badan Pengelola Pajak dan Retribusi Daerah (BPPRD) :
1.Tandry Adi Negara, S.STP dengan nilai akhir 76.30
2. Bustami S.IP, MM dengan nilai akhir 70.09
3. Jonizen. SE, M.Ak, AKT dengan nilai akhir 66.59

Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) :
1. Zainal Abidin, SE. MT dengan nilai akhir 73.59
2. H. Aspan, ST dengan nilai akir 70.86
3. Sarbaini, SE, MT dengan nilai akhir 69.58

Dinas Damkar dan Penyelamatan :
1. Abdul Lazik, S.Pd, MM dengan nilai akhir 74.12
2. Suherman, S.STP dengan nilai akhir 74.11
3. Defi Martika, S.Sos. M.Si dengan nilai akhir 71.77

Dinas Kearsipan dan Perpustakaan :
1. H. Ferdi Firdaus, S.Sos, ME dengan nilai akhir 73.31
2. Hendri Putra, A.Ks, S.Sos dengan nilai akhir 72.63
3. Wildan, S.Sos, MAP dengan nilai akhir 71.53

Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa :
1. Andre Fransusman, S.STP dengan Nilai Akhir 76.99
2. Irsadi, S.Sos, M.Si dengan nilai akhir 73.18
3. Mulyono, S.Pd dengan nilai akhir 67.36

Kepala Badan Kepegawaian dan Sumber Daya Manusia Daerah (BKPSDM-D) Merangin, Nasution dikonfirmasi mengatakan, pengumuman lelang jabatan Eselon II Merangin dilakukan pada Senin kemarin (14/10).

"Untuk lelang jabatan alhamdulillah sudah selesai. Kemarin 13 Oktober 2019 kami Pansel sudah rapat di Jambi dipimpin langsung pak Sukamto sebagai ketua Pansel. Senin kemarin (14/10) kita umumkan untuk tiga besar. Bisa langsung dilihat di Web meranginkab.go.id," ujarnya.

Saat ditanya, apakah penentuan pejabat yang nantinya terpilih dan dilantik berdasarkan nilai tersebut?. Dikatakan Nasution, itu merupakan wewenang dari Bupati Merangin, siapa yang beliau pilih itu adalah kewengannya.

"Kewenangan Bupati menentukan dari tiga besar itu. Apakah yang beliau pilih nilai terakhir atau yang pertama kita juga tidak tahu, karena itu wewenang Bupati," katanya.

Selanjutnya, nama-nama tiga besar tersebut akan disampaikan ke KASN, jika sudah disetujui oleh KASN, maka segera dilakukan pelantikan pejabat terpilih.

"Kami akan minta izin ke Bupati, kamis kami akan melaporkan hasil lelang ke KASN, jika sudah ada izin KASN maka segera kita lakukan pelantikan. Tapi waktunya belum tahu, karena itu tergantung Bupati," Pungkasnya. (RED)

Kontributor : Rhizki Okfiandi