Gubernur Al Haris Resmi Lantik Dedy-Dayat sebagai Bupati Bungo dan Wabup Bungo 2025-2030

Gubernur Al Haris Resmi Lantik Dedy-Dayat sebagai Bupati Bungo dan Wabup Bungo 2025-2030
Gubernur Jambi Al Haris menyematkan tanda kepangkatan kepada Dedy Putra sebagai Bupati Bungo. (Provinsi Jambi)

BRITO.ID, BERITA JAMBI - Pasangan H. Dedy Putra, SH, M.Kn dan Ust. Tri Wahyu Hidayat, resmi menjabat sebagai Bupati dan Wakil Bupati Bungo periode 2025–2030. Pelantikan berlangsung khidmat di Auditorium Rumah Dinas Gubernur Jambi, Senin pagi (26/5/2025), dipimpin langsung oleh Gubernur Jambi, Dr.

Prosesi pelantikan diawali dengan transitnya pasangan Dedy-Dayat di gedung peranginan yang berada di depan rumah dinas Gubernur Jambi.

Setibanya di pendopo, keduanya disambut langsung oleh Gubernur Al Haris yang menyerahkan petikan Surat Keputusan Menteri Dalam Negeri sebagai tanda resmi menyampaikan mereka sebagai kepala daerah Kabupaten Bungo. Setelah itu, prosesi dilanjutkan ke auditorium untuk pengambilan sumpah jabatan.

Pelantikan Dedy-Dayat juga disaksikan oleh sejumlah pejabat penting dari pusat maupun daerah, termasuk anggota DPR dan DPD RI asal Jambi. 

Dari unsur Forkopimda Provinsi Jambi, pelantikan juga dihadiri oleh pimpinan instansi vertikal dan kepala daerah se-Provinsi Jambi. 

Sejumlah kepala daerah kabupaten/kota se-Jambi dan Forkopimda Kabupaten Bungo tampak hadir memberi dukungan langsung pada pelantikan pasangan pemimpin baru Kabupaten Bungo ini.

Dengan resminya Dedy-Dayat menjabat sebagai Bupati dan Wakil Bupati Bungo, kini menaruh harapan besar pada kepemimpinan keduanya untuk membawa Bungo ke arah yang lebih maju dan sejahtera dalam lima tahun mendatang.

(Merah)