Ini Dia Nyonya Muda dari Wakil Bupati Termuda se-Indonesia: Saya Menikah dengan Pria yang Tepat

Presenter cantik, Witrie Gita sedang menikmati kehidupan barunya sebagai seorang istri. Witrie Gita telah resmi menikah dengan Jimmy Sihombing. Suami Witrie Gita bukanlah orang sembarangan. Dia merupakan seorang pejabat publik. Jimmy Sihombing merupakan Wakil Bupati Dairi, Sumatra Utara. Usianya yang kini menginjak 29 tahun menjadikannya sebagai Wakil Bupati termuda di Indonesia.

Ini Dia Nyonya Muda dari Wakil Bupati Termuda se-Indonesia: Saya Menikah dengan Pria yang Tepat
Jimmy Sihombing dan Witrie (ist)

BRITO.ID, BERITA JAKARTA - Presenter cantik, Witrie Gita sedang menikmati kehidupan barunya sebagai seorang istri. Witrie Gita telah resmi menikah dengan Jimmy Sihombing.

Suami Witrie Gita bukanlah orang sembarangan. Dia merupakan seorang pejabat publik. Jimmy Sihombing merupakan Wakil Bupati Dairi, Sumatra Utara. Usianya yang kini menginjak 29 tahun menjadikannya sebagai Wakil Bupati termuda di Indonesia.

Witrie Gita mengungkapkan soal keputusannya menikah di usia muda. Dia pun memuji sosok sang suami.

Menikah dengan Pria Tepat


Witrie Gita telah resmi menjadi istri dari Jimmy Sihombing. Keduanya menikah di Bandung. Witrie Gita dan Jimmy menikah di usia muda. Witrie berusia 23 tahun, sementara Jimmy 29 tahun. Witrie memuji sosok sang suami.

"Saya menikah dengan pria yang tepat, yang terbaik diantara yang baik, sosok suami yang bisa menjadi panutan setiap orang, hatinya yang putih, sabar, dan sangat lembut. Tuhan memberikan saya apa yang saya butuhkan, bukan apa yang saya inginkan. Dipertemukan di waktu yang pas, semua terjadi pasti karena kehendak Tuhan. Begitu banyak pengorbanan untuk bisa sampai di titik ini tapi kita sama-sama berjuang. Terimakasih sudah selalu ada untuk saya apapun kondisinya @jimmy_sihombingm," tulis Witrie Gita.

©2021 Merdeka.com/Instagram Witrie Gita

Suka Duka Kita Lewati Sama-sama
Witrie Gita kini menjalani kehidupan baru sebagai seorang istri. Dia ingin menjalani semua bersama-sama dengan suami, baik suka maupun duka.

"Suka duka, untung dan malang akan kita lewati sama-sama sampai akhir hayat. Terimakasi orang yang saya banggakan dan yang paling saya cintai," tulis Witrie.

©2021 Merdeka.com/Instagram Witrie Gita

Sumber: Merdeka.com
Editor: Ari