Madel Hadiri Pelantikan Tim Pemenangan Haris- Sani di Kota Jambi

Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jambi, Al Haris- Abdullah Sani (Haris- Sani) malam ini, Sabtu (5/9/2020) melantik tim pemenangan untuk Kota Jambi dan Muarojambi.

Madel Hadiri Pelantikan Tim Pemenangan Haris- Sani di Kota Jambi
Pelantikan Tim Pemenangan Haris- Sani di Kota Jambi (Rosadi/BRITO.ID)

BRITO.ID, BERITA JAMBI – Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jambi, Al Haris- Abdullah Sani (Haris- Sani) malam ini, Sabtu (5/9/2020) melantik tim pemenangan untuk Kota Jambi dan Muarojambi.

Pelantikan tersebut dilakukan di Hotel Aston Kota Jambi, dan dilantik langsung oleh Al Haris serta didampingi Abdullah Sani.

Namun, ada pemandangan menarik di acara pelantikan tim tersebut, Mantan Bupati Sarolangun, H Madel juga terlihat menghadiri acara pelantikan beserta tokoh-tokoh penting lainnya.

Direktur Centre Tim Haris- Sani, Hasan Mabruri, yang dikonfimrasi mengatakan, pelantikan ini tetap mematuhi protokol kesehatan.

“Pelantikan tim Kota Jambi dan Muarojambi ini juga dibarengi oleh pelantikan tim milenial Haris-Sani,” ujar pria yang akrab disapa Bohok ini kepada Brito.id.

Penulis: Rosadi & Fadzil Iham

Editor: Rhizki Okfiandi