Perumda Tirta Muaro Jambi Tak Sehat di Berbagai Lini, Sekda : 70 Persen Pendapatan Lari ke Karyawan

Perumda Tirta Muaro Jambi banyak dikeluhkan pelanggan. Perumda juga dinilai tak sehat di berbagai lini terutama di segi income atau pemasukan. Lantaran hal ini, direksi dan jajaran Perumda Tirta Muaro Jambi pun dipanggil Sekda Muaro Jambi Budhi Hartono dan juga dewan pengawasnya pada Rabu (20/4/22).

Perumda Tirta Muaro Jambi Tak Sehat di Berbagai Lini, Sekda : 70 Persen Pendapatan Lari ke Karyawan
Kantor PDAM Muarojambi (ist)

BRITO. ID, BERITA MUAROJAMBI - Perumda Tirta Muaro Jambi banyak dikeluhkan pelanggan. Perumda juga dinilai tak sehat di berbagai lini terutama di segi income atau pemasukan. Lantaran hal ini, direksi dan jajaran Perumda Tirta Muaro Jambi pun dipanggil Sekda Muaro Jambi Budhi Hartono dan juga dewan pengawasnya pada Rabu (20/4/22). 

Dalam rapat yang digelar secara tertutup di ruang rapat Sekda Muaro Jambi, Sekda minta Perumda Muaro Jambi memperbaiki kinerja. Jangan ada lagi keluhan-keluhan dari pelanggan.

Usai rapat Sekda menyebut jika kondisi PDAM Tirta Muaro Jambi kurang sehat dari berbagai lini, terutama sisi pemasukan.

Katanya, di PDAM sudah kebanyakan karyawan sehingga keuangan habis tersedot membayar gaji dari karyawan itu sendiri.

"PDAM kita sudah lama tidak sehat. Karyawan sudah kebanyakan namun kinerja tidak ditingkatkan. 70 persen pendapatan lari ke karyawan untuk bayar gaji," kata Sekda.

Seharusnya, lanjut Sekda, jika orang banyak pelayanan kepada pelanggan baik. Sementara ini malah sebaliknya.

Untuk itu, ke depan dirinya berharap agar kinerja lebih diutamakan. Sebab ini merupakan pelayanan untuk masyarakat.

"Idealnya 1.000 pelanggan itu delapan orang pegawai. Sedangkan kita 15.000 pelanggan karyawannya lebih dari 100 orang. Itu sudah over load," katanya.

"Kita dorong, dengan jumlah karyawan yang banyak itu, kita lebih meningkatkan kinerja," sambungnya.

Penulis: Raden Romi
Editor: Rhizki Okfiandi