DPRD Muarojambi Gelar Halal Bihalal, Hj Salma Mahir: Mohon Maaf Jika Ada Kesalahan
BRITO.ID, BERITA MUAROJAMBI - Keluarga Besar Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Muarojambi Selasa (11/6/19) gelar Halal Bihalal. Acara dipusatkan di rumah pribadi Hj Salma Mahir, Ketua DPRD Muarojambi di Kelurahan Jambi Kecil Kecamatan Marosebo.
Acara dihadiri Wakil Ketua I Edison dan wakil Ketua II Amirudin, Sekda Muarojambi Moh. Fadhil Arief, Sekwan Dedi Susilo serta seluruh anggota DPRD Muarojambi dan undangan lainnya.
Ketua DPRD Muarojambi Hj. Salmah Mahir dalam sambutannya mengatakan bahwa kegiatan Halal Bihalal digelar dengan tujuan mempererat tali silaturrahmi baik sesama anggota legislatif dan semua elemen lainnya.

"Halal bihalal ini memang sudah direncanakan sejak lama. Saya selaku ketua DPRD mohon maaf jika selama ini ada kesalahan baik disengaja maupun tidak. Tak lupa buat semua saya ucapkan minal aidin wal faidzin, mohon maaf lahir batin," kata Salma.
Salma berharap melalui moment halal bihalal ini jalinan tali silaturrahmi yang selama ini sudah baik bisa berkelanjutan dan terus ditingkatkan.
“Di hari baik bulan baik ini dapat kiranya kita saling bermaafan, yang lalu biar berlalu. Kedepan kita songsong Muarojambi lebih baik lagi dan bersama-sama membangun Muarojambi sesuai tugas kita masing-masing baik eksekutif maupun legislatif," pungkasnya.
Senada, Anggota DPRD Muarojambi dalam sambutannya yang diwakili oleh Kamaludin Havis mengatakan kegiatan Halal Bihalal ini bukan hanya seremonial belaka.
"Mari kita saling bermaafan dan jadikan momentum ini sebagai langkah meningkatkan silaturahmi dan sinergitas untuk Muarojambi ke depan," sebutnya. (rom/adv)
