Gerai Vaksin Didirikan di Tempat Wisata Muarojambi, Polisi: Supaya Target Tercapai

Berbagai cara dilakukan untuk meningkatkan sasaran dan mencapai target vaksinasi. Salah satunya dengan membuka Gerai vaksinasi di tempat-tempat wisata.

Gerai Vaksin Didirikan di Tempat Wisata Muarojambi, Polisi: Supaya Target Tercapai
Gerai Vaksin yang Didirikan di Tempat Wisata Muarojambi (ist)

BRITO. ID, BERITA MUAROJAMBI – Berbagai cara dilakukan untuk meningkatkan sasaran dan mencapai target vaksinasi. Salah satunya dengan membuka Gerai vaksinasi di tempat-tempat wisata. 

Setelah sebelumnya, ada Gerai vaksin di objek wisata Gelam Oasis, hari ini Selasa (28/12/21), kembali gerai vaksin dibuka di objek wisata lainnya yakni area kolam renang Water Park Citra Raya City. Gerai vaksin tersebut direspon baik pengunjung di sana. 

Ibarat pepatah, sekali merengkuh dayung, dua tiga pulau terlampaui. Selain masyarakat bisa berlibur, berenang dan bersantai, juga bisa menjalani vaksinasi.
 
“Dengan kolaborasi seperti ini tentunya harapan kita capaian target vaksinasi bisa tercapai. Target 70 persen di akhir tahun bisa terealisasi," kata Kapolsek Jaluko IPTU Irwan, SH.

Saat masuk ke lokasi wisata, pengunjung ditanyakan sudah divaksin atau belum. Jika belum, diarahkan untuk divaksin di gerai yang sudah disiapkan. 

“Kegiatan ini dalam rangka memberikan pelayanan vaksinasi bagi masyarakat yang belum divaksin,” sebutnya.

Pengunjung yang divaksin juga bakal diberi hadiah. Hadiah tersebut berupa kupon undian, di mana pihak CitraRaya City bekerja sama dengan hotel dan klinik kecantikan. 

Ibu Becky katanya kepada pengunjung Water Park Citra Raya City yang divaksin juga akan diberikan kupon undian. 

Kasi humas Dalam penyediaan kupon ini pihak Water Park Citra Raya City bekerjasama dengan berbagai pihak seperti hotel dan klinik-klinik kecantikan.

“Kupon undian ini beragam, ada kamar hotel juga nanti ada sarapan di hotel, ada juga  dari klinik-klinik kecantikan hadiahnya dalam bentuk voucher atau berbentuk voucher diskon,” kata ibu Becky Humas CitraRaya City. 

Untuk diketahui, saat ini capaian vaksinasi di Muarojambi sudah over target. Capaian vaksinasi sudah berada di angka 70.40 persen. 

"Untuk capaian vaksinasi di Muarojambi secara keseluruhan sudah mencapai target. Targetnya, 70 persen, saat ini capaian kita sudah berada di angka 70.40 persen. Ini berkat kerja keras dan kerjasama semua unsur mulai TNI-Polri, pemerintah, dan pihak-pihak terkait lainnya," kata Kapolres Muarojambi AKBP Yuyan Priatmaja. 

Penulis: Raden Romi
Editor: Rhizki Okfiandi