Jokowi Disarankan PKS Pecat Kepala BPIP?

Jokowi Disarankan PKS Pecat Kepala BPIP?
Shohibul Iman. (Ist)

BRITO.ID, BERITA JAKARTA – Pernyataan kontroversial yang dilontarkan oleh Kepala Badan Pembinaan Ideologi dan Pancasila (BPIP), Yudian Wahyudi, belakangan ini mengenai ‘agama musuh Pancasila’, turut menyeret Presiden Joko Widodo.

Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Mohamad Sohibul Iman menyarankan, Jokowi mengurangi pembantu-pembantu yang kerap bikin gaduh bangsa.

“Pak @jokowi sebaiknya bapak kurangi beban politik dari pembantu-pembantu yang suka bikin gaduh,” cuit Sohibul lewa akun twitter-nya @msi_sohibuliman, Jumat (14/2/2020).

Menurut Sohibul, meski PKS sebagai partai oposisi terhadap pemerintah, tapi dirinya tak ingin Jokowi gagal dalam memimpin bangsa ini menuju arah yang lebih baik.

“Saya ada di kubu politik berbeda, tapi tidak ingin bapak gagal memimpin Indonesia gara-gara kegaduhan mereka. Saya mitra politik dalam menjayakan NKRI dan mensejahterakan rakyat. Kita memiliki tugas berat yang sama,” tulisnya.

Sumber: Kronologi.id
Editor: Ari