Kapolres Bungo AKBP Natalena Eko Cahyono Pimpin Upacara Hari Kesaktian Pancasila
BRITO.ID, BERITA BUNGO – Upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2025 digelar khidmat di Lapangan Kantor Bupati Bungo, Rabu (1/10/2025). Bertindak sebagai Inspektur Upacara, Kapolres Bungo AKBP Natalena Eko Cahyono, S.Kom., M.Si menyampaikan amanat penting mengenai pengamalan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

Hadir dalam kesempatan tersebut Bupati Bungo H. Dedy Putra, S.H., M.Kn, jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Ketua TP PKK Kabupaten Bungo Hj. Elza Kurniawati, Ketua GOW Kabupaten Bungo Suci Ramadhani, S.Pd.I, serta para kepala OPD di lingkungan Pemkab Bungo. Upacara juga diikuti dengan penuh semangat oleh para pelajar dari berbagai sekolah, mahasiswa, ASN, serta jajaran TNI–Polri.
Dalam amanatnya, Kapolres Bungo AKBP Natalena Eko Cahyono menegaskan bahwa Pancasila bukan hanya dasar negara, tetapi juga menjadi pedoman hidup yang harus diamalkan dalam keseharian masyarakat.

“Pancasila adalah fondasi yang mempersatukan bangsa kita dalam keberagaman. Di tengah arus informasi yang begitu cepat, ancaman intoleransi, radikalisme, dan disintegrasi, mari kita jadikan Pancasila sebagai kompas dalam menjaga persatuan dan persaudaraan,” ujarnya.
Kapolres juga mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama menjaga keamanan, memperkuat gotong royong, serta membangun karakter generasi muda agar tetap berpegang teguh pada nilai-nilai kebangsaan.
Sementara itu, Bupati Bungo H. Dedy Putra menyampaikan apresiasinya atas terselenggaranya upacara ini dengan khidmat. Ia menilai momentum Hari Kesaktian Pancasila harus dijadikan sarana untuk memperkuat komitmen kebangsaan.
“Peringatan ini bukan hanya seremonial, tetapi harus dimaknai sebagai pengingat agar kita semua, khususnya generasi muda, terus menjaga keutuhan bangsa dan daerah dengan semangat persatuan,” kata Bupati.
Rangkaian upacara berlangsung tertib dan penuh makna. Setelah upacara selesai, para peserta upacara bersama-sama memberikan penghormatan kepada para pahlawan bangsa yang telah berkorban demi tegaknya Pancasila sebagai ideologi negara.

Dengan tema yang diusung tahun ini, upacara Hari Kesaktian Pancasila di Kabupaten Bungo diharapkan mampu menumbuhkan kesadaran bersama untuk mengamalkan nilai-nilai luhur Pancasila dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara.
(Ari Widodo)

Ari W