Kapolsek AKP Hendry Ditusuk & Kanit Disandera Massa, Saat Tim Merazia Penambangan Emas Ilegal di Batu Kerbau Bungo-Jambi

Aparat penegak hukum di Bungo melakukan razia di kawasan Dusun (Desa) Batu Kerbau, Kecamatan Pelepat, Kabupaten Bungo-Jambi.  Namun setelah mencari lokasi yang diduga kuat tambang emas ilegal, tim gabungan dihadang oleh warga yang jumlahnya ratusan. Peristiwa ini terjadi di Dusun Batu Kerbau, Senin dinihari (11/5).

Kapolsek AKP Hendry Ditusuk & Kanit Disandera Massa, Saat Tim Merazia Penambangan Emas Ilegal di Batu Kerbau Bungo-Jambi
Aparat Kepolisian Bungo yanh razia. (Istimewa)

BRITO.ID, BERITA BUNGO - Aparat penegak hukum di Bungo melakukan razia di kawasan Dusun (Desa) Batu Kerbau, Kecamatan Pelepat, Kabupaten Bungo-Jambi. 

Namun setelah mencari lokasi yang diduga kuat tambang emas ilegal, tim gabungan dihadang oleh warga yang jumlahnya ratusan. Peristiwa ini terjadi di Dusun Batu Kerbau, Senin dinihari (11/5).

Dalam aksi penghadangan ini Kapolsek Pelepat, AKP Suhendry ditusuk salah seorang warga yang menghadang. Bahkan Kanit Tindak Pidana Tertentu Iptu Kurniadi sempat disandera warga. 

"Tim melakukan penindakan penambang emas tanpa izin di wilayah Desa Batu Kerbau. Saat diperjalanan dihadang massa," kata sumber ini.

Sementara Kapolres Bungo AKBP Trisaksono Puspo Aji membenarkan adanya penghadangan aparat saat penindakan penambangan emas tanpa izin (PETI).

"Alhamdulillah semuanya selamat dan bisa keluar," kata Kapolres, Senin (11/5). (red)