Non Parlemen, Partai Gelora Dukung FU- Syafril Nursal di Pilgub Jambi
Dukungan terhadap Pasangan petahana Fachrori Umar-Syafril Nursal terus mengalir dari berbagai elemen masyarakat maupun dari Partai.
BRITO.ID, BERITA JAMBI - Dukungan terhadap Pasangan petahana Fachrori Umar-Syafril Nursal terus mengalir dari berbagai elemen masyarakat maupun dari Partai.
Kali ini, Pasangan FU-SN mendapat dukungan dari Partai besutan Fahri Hamzah, Partai Gelombang Rakyat Indonesia (Gelora) Provinsi Jambi.
“Kami dari partai Gelombang Rakyat Indonesia Provinsi Jambi dengan ini menyatakan dukungan kepada bapak Fachrori Umar dan Bapak Syafril Nursal sebagai calon Gubernur dan wakil Gubernur Jambi untuk Pilkada 2020,” Ujar Mahyudi SP, Ketua DPW Gelora Jambi, Minggu (6/9/2020).
Mahyudi Ketua DPW Gelora Jambi
mengatakan, partai Gelora akan Alll Out untuk memenangkan Pasangan Petahana ini.
“Kami akan All Out mendukung beliau untuk mencapai kemenangan yang sangat telak dengan seluruh struktur kami akan berjuang semaksimal mungkin dan kita akan Komunikasi kan dengan struktur untuk bergerak ke seluruh pelosok untuk memenangkan FU-SN ini," Katanya.
Lanjutnya, dukungan Partai Gelora tersebut berdasarkan Surat Keputusan (SK) Dewan Pimpinan Nasional (DPN) Partai Gelora.
“Ini ada SK DPN yang menyetujui menyatakan dukungan kepada bapak Fachrori Umar dan bapak Syafril Nursal sebagai kandidat Gubernur dalam Pilkada 2020 ini," pungkasnya.
Penulis: Fadzil Ilham
Editor: Rhizki Okfiandi
