Sales Rokok Dirampok, Pelaku Bawa Senpi dan Gasak Uang Ratusan Juta di Muarojambi

Aksi perampokan terjadi di wilayah Kecamatan Mestong Muarojambi pada Rabu (17/6/20) sore. Dalam aksinya tersebut, perampok berhasil menggasak uang korbannya berjumlah sekitar Rp100 juta.

Sales Rokok Dirampok, Pelaku Bawa Senpi dan Gasak Uang Ratusan Juta di Muarojambi
Mobil Perampok yang Ditemukan di Kebun Sawit (ist)

BRITO.ID, BERITA MUAROJAMBI -

Aksi perampokan terjadi di wilayah Kecamatan Mestong Muarojambi pada Rabu (17/6/20) sore. Dalam aksinya tersebut, perampok berhasil menggasak uang korbannya berjumlah sekitar Rp100 juta. 

Korbannya adalah Marpaung. Dia baru saja menagih pembayaran rokok  di daerah Sungaibahar. Berdasarkan keterangan Marpaung kepada polisi, pelaku melakukan aksinya dengan menghentikan mobil korban di wilayah  perbatasan Desa Plempang-Nyogan. Usai dihentikan, pelaku menodongkan senjata api dan juga samurai untuk mengancam korban.

"Korban ini mengendarai mobil boks dan baru saja pulang dari ngampas rokok di Sungaibahar. Pelakunya ada 3 orang," kata KBO Reskrim Polres Muaro Jambi, Ipda Jerry Tambunan Kamis (18/6/2020) pagi.

Saat beraksi pelaku menodongkan senjata api dan samurai kepada korban. Pelaku berhasil menggasak uang korban senilai Rp100 juta.

"Kerugian senilai Rp100 juta. Saat ini kita tengah melakukan pengejaran terhadap pelaku," kata Jerri.

Usai mendapat laporan tersebut, tim Rajawali Polres Muarojambi bersama unit Reskrim Polsek Mestong langsung melakukan pengejaran terhadap pelaku.

Alhasil, satu unit mobil jenis Datsun Go ditemukan di dalam kebun sawit di Desa Suka Maju, Kecamatan Mestong, Muarojambi, Rabu malam (17/6/2020). Mobil tersebut diduga milik pelaku Curas.

"Satu mobil itu ditemukan di dalam kebun sawit. Mulanya, warga di sana curiga melihat mobil itu lantaran nomor polisi mobil itu ditutupi lakban," kata Jerry.

"Kita masih terus melakukan pengejaran terhadap pelaku," timpalnya.

Penulis: Raden Romi
Editor: Rhizki Okfiandi