Setelah Palu dan Manado, Gempa 5,5 SR Guncang Mamberamo Tengah Papua

BRITO.ID, BERITA JAYAPURA - Gempa berkekuatan 5,5 skala richter, Jumat (19/10) sekitar pukul 14.55 Wita melanda Kabupaten Mamberamo Tengah, Papua.
Kepala Balai Meteorologi dan Geofisika Wilayah V Jayapura Petrus Demon Sili di Jayapura, Jumat, mengatakan, dari hasil analisis yang dilakukan menunjukkan episentrum pada koordinat 2,72 lintang selatan (LS) dan 139,29 Bujur Timu (BT). Lokasi di darat dengan jarak 108 km arah utara kota Aspol, Kabupaten Mamberamo Tengah.
Kedalaman gempa mencapai 54 km dan dirasakan di daerah Sarmi III-IV MMI, Jayapura II-III MMI dan di Wamena II MMI.
Belum ada laporan tentang dampak kerusakan yang ditimbulkan akibat gempa tersebut, kata Petrus seraya menambahkan, gempa juga tidak berpotensi tsunami.
"Masyarakat diminta tetap tenang dan tidak terpengaruh isu yang tidak dapat dipertanggung jawabkan," kata Petrus.
Kepala BMKG Jayapura yang membawahi Papua dan Papua Barat mengatakan, gempa bumi terjadi diduga akibat aktivitas subduksi utara Papua.
BMKG Jayapura menginformasikan gempa berkekuatan 5,7 SR melanda Sarmi, sekitar pukul 14.55 WIT dengan koordinat 2.66 LS-139.37 BT dan lokasinya di darat atau sekitar 28 km Tenggara Sarmi dengan kedalaman 85 km. (red)