Terpeleset Saat Mengisi Pasir, Mangcek Tewas Tenggelam

Terpeleset Saat Mengisi Pasir, Mangcek Tewas Tenggelam
Aparat Kepolisian saat melakukan penyelidikan di TKP (Raden Romi/BRITO.ID)

BRITO.ID, BERITA MUAROJAMBI- Sungai Batanghari kembali telan korban. Syahrul alias Mangcek, warga Kecamatan Pelayangan, Kota Jambi dikabarkan meninggal akibat tenggelam di sungai terpanjang di Sumatra ini.

Informasi didapat BRITO.ID, tenggelamnya Mangcek ini terjadi pada hari Selasa (19/11/19) dua hari lalu. Mangcek terpeleset saat mengisi pasir ke ponton atau tongkang besi yang berlokasi di Desa Rukam Kecamatan Taman Rajo Muarojambi.

Malangnya, saat kejadian, tak satupun rekan kerja Mangcek yang tahu. Rekan sejawatnya yang lain baru tahu saat makan siang karena Mangcek tak ada. Dua hari berselang, Mangcek akhirnya berhasil ditemukan.

Dia ditemukan dalam kondisi sudah tidak beryawa pada Kamis (21/11/19) pagi. Mayat korban ditemukan warga di Desa Manis Mato Kecamatan Taman Rajo tak jauh dari lokasi korban terjatuh.

Kasat Reskrim Polres Muaro Jambi, AKP George Alexander Pakke ketika dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut.

"Iya benar (ada korban meninggal akibat tenggelam di sungai batanghari)," sebut Kasat Reskrim Muarojambi melalui pesan WhatsApp Kamis (21/11/19).

Dikatakan Kasat, usai ditemukan korban langsung dievakuasi dan dilakukan visum luar. Dari hasil olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) hasil visum serta keterangan saksi-saksi, korban tenggelam diduga karena terpeleset.

"Diduga korban terpeleset lalu jatuh ke sungai. Saat ini jenazah korban sudah diserahkan kepada pihak keluarga," kata Kasat. 

Penulis: Raden Romi

Editor: Rhizki Okfiandi