Viral! Nyamar Jadi Orang Gila, Pria Ini Embat Motor yang Terparkir di Pinggir Jalan

Seorang pria yang berpenampilan seperti ODGJ (orang dalam gangguan jiwa) terekam CCTV saat mencuri sepeda motor milik warga yang sedang terparkir di pinggir jalan.  Dalam video tersebut, pria itu tampak bertelanjang dada mengenakan celana pendek lusuh, dengan sarung yang dikalungkan di leher, serta rambut serta kumis yang berantakan bak ODGJ di jalanan. 

Viral! Nyamar Jadi Orang Gila, Pria Ini Embat Motor yang Terparkir di Pinggir Jalan
Istimewa. (Istimewa)

BRITO.ID, BERITA VIRAL - Seorang pria yang berpenampilan seperti ODGJ (orang dalam gangguan jiwa) terekam CCTV saat mencuri sepeda motor milik warga yang sedang terparkir di pinggir jalan. 

Dalam video tersebut, pria itu tampak bertelanjang dada mengenakan celana pendek lusuh, dengan sarung yang dikalungkan di leher, serta rambut serta kumis yang berantakan bak ODGJ di jalanan. 

Pria itu mendekati sebuah sepeda motor berwarna biru yang terparkir di pinggir jalan, di depan sebuah gedung. Ia memandangi lama sepeda motor tersebut sambil melihat situasi sekitar. 

Diduga, kunci sepeda motor itu tertinggal. Pria itu lalu memanfaatkan kesempatan tersebut dengan langsung membawa motor tersebut kabur. 

Berdasarkan keterangan dalam video, diketahui kejadian itu terjadi pada 3 Juni 2021, sekitar pukul 04.13. 

Hingga berita ini diterbitkan, belum diketahui secara pasti dimana kejadian itu terjadi. Namun yang pasti, video itupun viral di media sosial dan menuai beragam komentar dari para netizen.

"Yang bener2 ODGJ di jalanan pun terfitnahkan," tulis @manaberita, seperti dikutip Indozone, Minggu (6/6/2021).

"Sempet2nya ngaca dulu tu org sblm nyolong spda," komentar @der_ktbffh

"Ya allah dapet aja lagi nyolong dapet ide jadi ODGJ. Kebangetan," komentar @she.fanny.tea

"Astaghfirullah. Tega²nya orang waras memfitnah ODGJ," komentar @miniaturmotor_indonesia.


Sumber: Indozone
Editor: Ari