Wabup Sarolangun Pimpin Apel Siaga Bencana Hidrometeorologi Tahun 2020

Wabup Sarolangun Pimpin Apel Siaga Bencana Hidrometeorologi Tahun 2020
Wabup Hilalatil Badri pimpi apel. (Arfandi/brito.id)

BRITO.ID,BERITA SAROLANGUN - Wakil Bupati Sarolangun H Hillalatil Badri memimpin apel siaga bencana Hidrometeorologi tahun 2020, Rabu (29/01). Apel dilakukan di halaman Kantor Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sarolangun dan berlangsung dengan khidmat.

Dalam kegiatan hadir Dandim 0420/Sarko Letkol Inf Tomy Radya Lubis, S. AP, M. Han, Sekda Sarolangun Ir Endang Abdul Naser, Kabag Ops Kompol Nazaruddin, Kepala BPBD Trianto, S. STP, ME, Kepala Dinas Sosial H Juddin, S. Ag, Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelematan Henriman, S. Sos, serta para Kepala OPD, Para Camat serta ratusan personil gabungan terdiri dari TNI/Polri, Tagana, Tim reaksi Cepat, Personil Dinas Kesehatan, Tagana dan PMI Sarolangun.

Dalam Amanatnya, Wakil Bupati Sarolangun Hillalatil Badri mengucapkan terima kasih kepada seluruh komponen satuan tugas (Satgas) siaga bencana Hidrometeorologi yang telah mengikuti kegiatan apel siaga bencana tersebut.

Bentuk kesiapan pemerintah daerah dalam menghadapi bencana daerah, salah satunya bencana hidrometeorologi atau bencana yang dipengaruhi oleh perubahan cuaca seperti banji, banjir bandang, tanah longsor dan angin puting beliung. 

"Bencana hidrometeorologi ini bukan hanya bisa terjadi di daerah kita, namun berpotensi terjadi di seluruh wilayah Indonesia. Maka dari itu penanganan bencana ini kita harus meningkatkan pemahaman seluruh elemen terkait penanganan bencana ini," katanya. 

"Jika kita semua bisa tanggap tentu penanganan bencana akan dapat dilaksanakan dan resiko bencana akan dapat di tanggulangi dengan baik. Saya harap kesiapsiagaan kita dalam menghadapi bencana hidrometeorologi ini tidak hanya sebatas pada apel siaga bencana ini tapi terus kita tingkatkan," kata dia.

Dalam kegiatan apel siaga bencana hidrometeorologi tersebut juga dilakukan pemeriksaan pasukan satgas siaga bencana oleh Wabup Sarolangun Hillalatil Badri, hingga penyematan tanda peserta siaga bencana hidrometeorologi. (Adv/fan)