Ini Identitas dan Asal Pasien Positif Serta Pasien Sembuh di Jambi

Jubir Tim Gugus Tugas Penanganan COVID-19 Jambi Johansyah kembali merilis perkembangan kasus Corona di Jambi. Di mana, pada Rabu 22 Juli 2020, jumlah kasus pasien positif di Jambi kembali bertambah.

Ini Identitas dan Asal Pasien Positif Serta Pasien Sembuh di Jambi
Update Corona Jambi (ist)

BRITO.ID, BERITA JAMBI - Jubir Tim Gugus Tugas Penanganan COVID-19 Jambi Johansyah kembali merilis perkembangan kasus Corona di Jambi. Di mana, pada Rabu 22 Juli 2020, jumlah kasus pasien positif di Jambi kembali bertambah.

"Bertambah 2 orang sehingga tidak saat ini ada 136 pasien terkonfirmasi positif di Jambi," kata Johansyah Rabu (22/7/20).

Pasien terkonfirmasi positif tersebut dinamakan pasien 135 dan 136. Keduanya berasal dari Kabupaten Batanghari. 

"Pasien 135 adalah laki-laki berusia 17 tahun berinisial DA dengan riwayat perjalanan dari Palembang, sedangkan pasien 136 adalah seorang perempuan berusia 26 tahun berinisial IL dengan riwayat kontak pasien 120. Keduanya dari Kabupaten Batanghari," jelas Johansyah.

Kabar gembiranya, berdasarkan hasil uji swab yang diumumkan hari ini, jumlah pasien sembuh juga bertambah. Tambahan pasien sembuh tersebut sebanyak 4 orang. 2 dari Kabupaten Batanghari dan 2 dari Kabupaten Muarojambi.

"Pasien sembuh juga bertambah 4 orang hingga total saat ini ada 108 pasein terkonfirmasi positif COVID-19 yang dinyatakan sembuh. Pasien sembuh tersebut adalah pasien 77 dan pasien 110 asal Muarojambi dan pasien 120 dan 116 asal Kabupaten Batanghari," jelas Johansyah.

Penulis: Raden Romi
Editor: Rhizki Okfiandi