Viral! Foto Keluarga Editan Fuji, Tambahkan Vanessa Angel dan Bibi, Netizen: Bagus, Kaya Nyata jadi Sedih....

Kepulangan Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah secara tiba-tiba akibat kecelakaan menyisakan duka yang mendalam bagi keluarga.  Hal ini juga membuat Fuji yang masih sering merindukan kehadiran sang kakak, Bibi Ardiansyah dan Vanessa Angel. Diketahui bahwa sebelum Vanessa dan Bibi Meninggal, keduanya memiliki hubungan yang cukup dekat dengan Fuji.

Viral! Foto Keluarga Editan Fuji, Tambahkan Vanessa Angel dan Bibi, Netizen: Bagus, Kaya Nyata jadi Sedih....
Istimewa. (Istimewa)

BRITO.ID, BERITA VIRAL - Kepulangan Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah secara tiba-tiba akibat kecelakaan menyisakan duka yang mendalam bagi keluarga. 

Hal ini juga membuat Fuji yang masih sering merindukan kehadiran sang kakak, Bibi Ardiansyah dan Vanessa Angel. Diketahui bahwa sebelum Vanessa dan Bibi Meninggal, keduanya memiliki hubungan yang cukup dekat dengan Fuji.

Kerinduan tersebut tergambar jelas ketika Fuji terlihat mengunggah foto keluarga di Instagramnya. Foto keluarga tersebut tampak diedit dan ditambahkan foto almarhum Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah.

Hasil editan foto keluarga itu kemudian diunggah ulang oleh akun TikTok @c1ntaa4 dan menjadi viral. Hingga saat ini unggahan tersebut telah ditayangkan lebih dari 3,1 juta dan memperoleh likes lebih dari 375 ribu.

Fuji dan Keluarga Foto: TikTok/@c1ntaa4

Dalam foto tersebut terlihat Fuji, Gala, Fadly dan kedua orangtuanya berpose bersama mengenakan pakaian kompak berwarna putih. Di samping foto mereka, Fuji terlihat menambahkan potret sang kakak, Bibi Ardiansyah dan Vanessa Angel yang juga sama-sama mengenakan pakaian berwarna putih.

Unggahan TikTok itu pun berhasil mencuri atensi netizen. Beragam komentar juga tampak membanjiri unggahan tersebut.

"Bagus, kaya nyata jd sedih," komentar salah seorang netizen.

"Nangis lagi kan.. keinget mami vanes sama papi bibi ya Allah Al-Fatihah," tambah netizen lain.

"jujur aja masi sedih gk gk percaya sampe skrng ya Allah," komentar netizen lainnya"

 

Sumber: wolipop.detik

Editor: Ari